Mataram – Ketua STIT Islamiyah Nusa Tenggara Barat mewisuda 27 Lulusan Program Sarjana Strata I Program Studi Manajemen Pendidikan Islam, bertempat di Lombok Astoria Hotel. Wisuda Program sarjana Periode ke II ini diselenggarakan secara luring dan diikuti oleh para wisudawan beserta keluarga, Sabtu (24/12/2022).

Ketua STIT Islamiyah NTB Silvia Ariani, M.M. Dalam sambutanya menyampaikan bahwa” kami semua berusaha dari tahun ke tahun STIT Islamiyah NTB supaya lebih baik walaupun masih dalam level merangkak, dan kami tetap mempunyai tekad ingin mewujudkan STIT Islamiyah NTB ini menjadi perguruan tinggi yang benar-benar memperjuangkan pendidikan anak di wilayah Nusa Tenggara Barat khususnya di Lombok Utara”, Ucap Silvia.

Sekretaris Kopertais Wilayah XIV Mataram Dr. H. Nazar Naamy, M.Si dalam sambutannya menyampaikan Selamat kepada orang tua wisudawan yang telah menghantarkan anak-anaknya sampai jenjang pendidikan tinggi strata satu (S1), selamat dan suskses kepada wisudawan dan wisudawati yang telah bersusah payah menyelesaikan studinya di STIT Islamiyah NTB dan mendapatkan gelar sarjana.

“Tetapi ini adalah awal dari sebuah perjuangan, ujian yang sebenarnya adalah ketika para wisudawan nanti pulang ke masyarakat. keilmuan, knowlege dan skill yang sudah di dapatkan akan benar-benar di uji ketika kembali ke msyarakat, karena msyarakat yang akan menentukan anda itu berkualitas atau tidak,” Ujar Nazar Naamy.

Tahun 2022 ini Kopertais XIV Mataram telah memberikan PTKIS mendapatkan beasiswa seperti Beasiswa KIP-K, Beasiswa BPPA, Beasiswa Tahfidz, dan bantuan sarpras, salah satu ptkis yang mendapatkannya ialah STIT Islamiyah dengan mendapatkan beasiswa KIP-Kuliah dan bantuan Sarpras. Semoga kedepannya Perguruan Tinggi yang di kopertais XIV Mataram mendapatkan lebih banyak bantuan Program KIP-K, Bantuan Sarpras dan bantuan-bantuan yang lain untuk dapat mendorong kualitas dari perguruan tinggi yang ada.

Turut hadir dalam kesempatan tersebut Pengurus Yayasan Tarbiyah Islamiyah Ir. Lemen Arjiman, M.Pd., serta civitas akademika dan Dosen STITI NTB.

Share This

Yuk Share!

Yuk Share ke teman-temanmu!